Wednesday, October 23, 2013

Motor Max: Toyota Hiace

Gokil! Dapat Motor Max: Toyota Hiace kuning di Yen's Baby Shop Jln. Setiabudhi, Bandung dengan harga Rp 22.500, lumayan masih di bawah harga Hot Wheels hehehe...

Model diecast ini dibuat berdasarkan Toyota Hiace generasi keempat yang diproduksi antara 1989-2005 dengan transmisi standar 5 perpindahan gigi yang dikenal dengan nama "Hiace Super Grandia" atau "Toyota Commuter".

Toyota Hiace terkenal juga di Cina dengan sebutan BAW BJ 6490, Jiangnan JNQ6495, Jinbei Haise, Foton, Toyota RegiusAce, Great Wall Proteus, King Long Univan, King Long Medicvan, dan Pyeonghwa Samcheonri di Korea Utara.

Tersedia dalam versi 3 dan 4 pintu, mesin depan, dengan sistem perputaran roda "rear WD" dan "4 WD".

Toyota Hiace pertama kali diluncurkan pada 1967, tersedia dalam berbagai jenis untuk berbagai keperluan mulai dari minivan (MPV), minibus, van, pick-up, taxi, dan ambulance.

Di Indonesia mobil ini cukup dikenal terutama Toyota Hiace jenis pick-up dari generasi kedua yang diproduksi antara 1977-1982, sering digunakan sebagai mobil angkutan.

Selain Toyota Hiace diecast 1:64 dari Motor Max lainnya adalah Toyota pick-up Tacoma hitam, Ford Ranger pick-up biru, dan Land Rover hijau. Happy hunting!

No comments:

Post a Comment