Monday, July 15, 2013

Polemik Status HW City: Combat Medic

Tak Kenal Maka Tak Sayang

HW City: Combat Medic.
Kasihan sebenarnya nasib HW City: Combat Medic ini, do'i dibeli cuma gara-gara disangka masuk ke dalam item Treasure Hunt (T-Hunt) reguler.

Tapi benarkah do'i termasuk item T-Hunt pada 2013? Telah menjadi polemik panjang bagi penggemar HW tentang hal ini, bagaimana tidak?

Sudah jelas-jelas do'i mempunyai logo T-Hunt reguler pada bagian bodinya yang letaknya agak tertutup oleh elemen grafis lain, masih saja diragukan statusnya.

Do'i berhak dong menyandang status sebagai item T-Hunt 2013! Lihat saja item HW City: Fire-Eater, logo T-Huntnya gak hitam tapi merah sesuai dengan warna tampo yang melekat pada bodinya.

Logo TH pada Combat Medic.
Begitu juga logo T-Hunt pada Custom '77 Dodge Van yang nyaris gak kelihatan karena warna dan letaknya saru dengan tampilan grafisnya.

Tapi memang walaupun warnanya gak hitam dan sesuai dengan warna grafisnya, logo T-Hunt pada Fire-Eater dan Custom '77 Dodge Van ini tampil utuh, tidak terpotong oleh elemen grafis lain seperti yang terdapat pada Combat Medic ini.

Sebenarnya logo T-Hunt yang ada di bodinya adalah bagian dari logogram elemen grafis yang lebih besar dan bukan merupakan logo T-Hunt tersendiri.

Tidak ada keterangan TH dalam kemasan di
balik blister plastik mobil.
Logo yang gak independen itulah yang memberatkan do'i untuk berhak menyandang gelar item T-Hunt reguler. Logo T-Hunt yang terdapat pada bodi Combat Medic tersebut bukan ciri item T-Hunt tapi sebagai hiasan saja jadi gak bisa digolongkan ke dalam item T-Hunt.

Selain itu pada daftar seri Hot Wheels Treasure Hunt 2013 versi Wiki dan South Texas Diecast Collectors, Combat Medic ini gak tercantum.

Lepas dari perdebatan itu semua ciri dari item T-Hunt reguler 2013 menurut pengamatan selama ini adalah:
  • Terdapat logo T-Hunt berupa lingkaran api di bagian bodi mobil secara utuh, logo ini bisa berwarna hitam atau warna lainnya misal warna merah atau hijau.
  • Letak logo T-Hunt bisa di mana saja asal masih terlihat oleh konsumen, biasanya di samping belakang, tengah, atau depan bodi mobil.
  • Logo T-Hunt terlihat juga pada gambar promo-art mobil di blisternya.
  • Logo T-Hunt dan keterangan tertulis dicantumkan juga di dalam kemasan plastik di balik mobilnya.
Salah satu ciri item TH, ada keterangan
TH di dalam kemasan yg tertutup mobil.
Berdasarkan ciri tersebut Combat Medic jelas mempunyai logo T-Hunt sayangnya ada beberapa hal yang memberatkan diantaranya:
  • Logo T-Hunt reguler pada Combat Medic bukan logo T-Hunt tersendiri tapi merupakan bagian dari desain logogram pada decal mobil tersebut.
  • Walau pun ukuran logo T-Hunt pada Combat Medic ini hampir sama dengan item T-Hunt lainnya namun logo tersebut tidak tampil utuh dan terhalang oleh logotype "Hot Wheels".
  • Dengan terhalangnya logo T-Hunt tersebut, hal itu tidak bisa dikatakan sebagai item "Secret T-Hunt" karena katagori itu sudah ada yaitu "Super T-Hunt" yang mempunyai ciri tersendiri.
  • Tidak ada keterangan tertulis pada kemasannya yang menerangkan bahwa item tersebut adalah T-Hunt, untuk kemasan versi Asia keterangan dalam blister ini memang gak ada.
Dari poin di atas terkesan memojokan Combat Medic ini sebagai item non T-Hunt reguler, namun apa boleh buat memang demikian adanya…Karena desain kemasan untuk 2013 ini berbeda dari tahun sebelumnya, item T-Hunt tidak dikenali lewat strip hijau pada pinggir kemasannya melainkan dari logo T-Hunt pada mobil-mobil tertentu.

Mau T-Hunt atau item biasa (mainline) kemasan blisternya sama saja, hal itulah yang bikin perburuan tahun ini semakin asyik!

Dibuang Sayang

Lantas kalau Combat Medic ini gak masuk item T-Hunt bagaimana? Dulu beli diecast Combat Medic ini bukan karena do'i masuk item T-Hunt reguler, tapi karena desainnya yang menarik, logotype S.W.A.T. gede yang terpampang pada bodi mobil ini bikin gereget!

Akan lebih gereget lagi jika warna yang dipilih untuk Combat Medic ini adalah hitam! Bukan biru tua seperti sekarang. Tapi ternyata biru juga OK!

Combat Medic ini ternyata dah lama muncul, debutnya dimulai pada 1986 dalam seri "Action Command", setelah itu do'i muncul dalam berbagai versi tampilan grafis dan jenis ban. Saat ini do'i telah 27 kali tampil dari tahun ke tahun.
HW "Scene Machine" nenek moyang Combat
Medic. Belajar ngintip untuk anak laki sejak dini.

Namun yang paling berkesan adalah ketika do'i muncul dengan tampilan grafis bergambar The Incredible Hulk yang muncul pada 1979 dalam seri Scene Machines, warna dasar putih membuat gambar Hulk pada bodi mobil ini jadi menonjol!

Yang lebih unik lagi seri Hot Wheels "Scene Machines" ini disertai gambar di dalam mobilnya yang bisa dilihat melalui lensa kaca belakang mobil! Seru 'kan?

Ya diecast yang masuk dalam daftar "Holy Grail" ini memang gak begitu diharapkan keberadaannya, kalau pun ada, harganya pasti gak ramah jadi enggan buat menjamah…Happy hunting!

No comments:

Post a Comment