Friday, July 19, 2013

Miniature Alliance Hulk Figurine

Miniature Alliance Set.
Akhirnya di tengah-tengah keringnya variasi figure Hulk terbaru di pasaran...

Kini hadir figurine Hulk kecil produksi Monogram dalam seri Miniature Alliance Hulk.

Sebenarnya figurine ini beredar sejak 2008, namun baru sering ditemui di toko online Indonesia kurang lebih dari Juni 2013 sampai sekarang.

Awalnya gak terlalu minat dengan figure ini, karena sekilas mirip dengan figurine Hulk yang sudah ada. Pose dan ukurannya hampir mirip, tapi pas diperhatikan ternyata benar-benar beda.

Selain itu figurine tersebut mirip figure KW atau bootleg, tapi ternyata figurine ini produk berlisensi alias resmi produksi Monogram.

Old Mold

Mold Hulk Figurine Miniature
Alliance yang dipakai berkali-kali.
Sejauh ini monogram telah merilis figurine Hulk ini sejak 2008 sampai sekarang dengan desain kemasan yang berbeda-beda tapi figurine Hulk yang dijual masih itu-itu juga!

Sebagai contoh pada 2008 figurine Hulk ini dijual dalam seri Miniature Alliance yang terdiri dari dua versi, versi pertama figurine dengan base dan versi kedua berupa gantungan kunci, bentuk keduanya sama.

Lalu pada 2011 mereka merilis kembali figurine hulk ini secara exclusive dalam seri 2 Pack Figurine Set-Red hulk dan Green Hulk, keduanya dibentuk dari mold yang sama dengan figurine keluaran 2008.

Miniature Alliance Hulk Figurine, dirilis
berkali-kali dengan desain kemasan yang
berbeda dari tahun ke tahun.
 
Sekitar 2012 mereka kembali mengeluarkan figurine Hulk ini dalam versi single pack yang terdiri dari 6 figurine yaitu Captain America, Spider-Man, Spider-Man Black Costum, Iron Man, Thor, dan Hulk.

Figurinenya sama dengan figurine Hulk 2008 bedanya cuma pada desain kemasannya saja.

Pada 2013 Monogram kembali merilis figurine hulk ini dalam kemasan box set dalam seri Marvel Miniature Alliance Mini Figurines yang terdiri dari Venom, Iron man, Spider-Man, Hulk, Captain America, dan Wolverine di bawah lisensi Disney Store.

Miniature Alliance Figurines di Indonesia

Nah, yang lagi beredar sekarang kemungkinan figurine Hulk versi 2012 single pack karena bentuk blister plastiknya mengikuti kontur bentuk figurine di dalamnya, sedangkan blister figurine Hulk 2008 bentuknya mirip tabung.

Miniature Alliance: Hulk, Monogram 2012. Mantap! 
Para seller biasanya menjual satu set yang terdiri dari 6 figurine dengan blister tersendiri.

Keenam figurine yang beredar sekarang bentuknya sama dengan figurine versi Disney Store bedanya tokoh Wolverine dan Venom versi Disney Store diganti oleh Thor dan Black Spider-Man.

Dengan tinggi sekitar 2,75 inchi (sekitar 7 cm) figurine berbahan PVC ini lumayan detail, catnya rapih, dan masing-masing figurine disertai base untuk berdiri.

Dibandrol dengan kisaran harga Rp 75.000-95.000/set, sedangkan untuk single card dijual sekitar Rp 12.500-Rp 28.000.

Lumayanlah untuk menemani teman-teman beraktivitas gak banyak makan tempat karena ukurannya yang kecil dan sederhana hehehehe…Happy hunting!

No comments:

Post a Comment