Sunday, October 30, 2011

Edward Norton dan Mark Ruffalo

 Foto: www.TMZ.com 

Hehehe senang lihat Norton dan Ruffalo bisa akur begini…Gak tahu ya foto ini editan  atau enggak…Tampak akur dan baik-baik saja, dasar, benar-benar profesional nih…Patut dicontoh heuheu...

Seperti yang telah diketahui Edward Norton berperan sebagai Bruce Banner di film Incredible Hulk (2008), di film The Avengers 2012 nanti peran Bruce Banner diganti oleh Mark Ruffalo, belum ada kabar lagi apakah pasca film The Avengers Ruffalo tetap akan berperan sebagai Banner atau tidak. Lagi pula belum ada kabar tentang pembuatan film ketiga Hulk versi layar lebar, yang ada hanya berita mengenai serial TV yang digarap oleh del Toro….

Image Credit: Michael Muller.

Bruce Banner Menurut Ruffalo

Menurut Ruffalo, Bruce Banner yang diperankan dia benar-benar ingin bergabung dengan The Avengers, tetapi karena masa lalu dan sesuatu hal yang membuat orang lain takut jika ia bergabung, dua hal tersebut membuatnya merasa sangat terbuang dan diasingkan. Banner orang yang lembut dan santun tetapi kadang-kadang suka kebablasan…Gak ada yang mau dekat dia kecuali Iron Man (Tony Strark/Robert Downey Jr.) yang malah ingin melihat Banner kehilangan kontrol dan berubah menjadi Hulk!

Ada dinamika yang menarik antara Tony Stark dan Banner. Banner sungguh menikmatinya dan bisa membuatnya segar. Meraka saling suka dengan cara yang berbeda. Mereka berdua tipe ilmuwan yang liar dan suka berontak. Banner ilmuwan sinting yang suka melakukan hal-hal yang gila terhadap dirinya, dengan begitu dia mempunyai jiwa pemberontak yang gak benar di dalam dirinya.

Sekilas kalau baca pendapat Ruffalo tentang Banner, agak menyiratkan bahwa yang dijual di film The Avengers nanti adalah dua tokoh besar berwarna hijau dan merah :D siapa lagi kalau bukan Hulk dan Iron Man, masuk akal sih soalnya pihak studio sungguh serius menangani si Hijau ini mulai dari cerita, tokoh, dan teknik CGI yang asoooy!!! Karena mereka berdua merupakan kreasi asli dari Marvel yang universal dan relatif bebas dari sentimen tertentu.

Walaupun Captain America  kreasi asli dari Marvel namun tokoh ini membawa sentimen Amerika yang memungkinkan ada penolakan di wilayah-wilayah tertentu yang gak suka sama Amerika. Apalagi penciptaan karakter ini dilatar belakangi oleh propaganda PD II. Jika gak punya rasa patriotik, gak loyal atau mempunyai pandangan buruk terhadap Amerika rasanya susah untuk mencintai tokoh Captain America, bahkan mungkin diantara orang-orang Amerikanya sendiri…Entahlah….

Thor, ya ampun…Bisakah dijual? Kasusnya sama dengan Captain America…Terlalu sempit dan merupakan milik bangsa tertentu yang dijual oleh bangsa tertentu :D

Walaupun ada usaha untuk perubahan citra dari dua tokoh tersebut dari tahun ketahun, namun tetap saja sulit untuk mengalahkan faktor "ke-universal-an" dari Hulk dan Iron Man…Khususnya Hulk*** :P

 I will smash you!  Indeed!

Hijau Sebagai Warna Pemersatu

Amarah ada di setiap orang dengan berbagai latar belakang…Ketika marah orang cenderung lupa diri, ingin melampiaskan ke hal-hal yang sifatnya destruktif, namun sebagai manusia ada saja batasan untuk tidak melakukannya (self control) misalnya, badan yang gak proporsional (baca: kurus), dengan menjadi Hulk deretan faktor-faktor yang menghambat untuk bertindak destruktif COREEEEET!!! Gak ada yang bisa menghentikan kamu kecuali kamu sendiri! Keren 'kan? Sepertinya hal ini menjadi obsesi hampir di tiap orang yang disadari atau tidak…Dan Hal tersebut ARRRGHHH! muncul jika melihat sosok Hulk melalui gambar, action figure atau lainnya. Edun!

Gak tahu tentang Iron Man, buat para fans Iron Man mungkin tahu lebih banyak tentang hal ini, menurut pandangan awam hal yang paling menarik tentang tokoh ini adalah armor, gadget, dan hal-hal keren lainnya :P, bayangkan gak mesti jadi orang dengan kelainan genetika atau hal-hal hokus fokus mistis untuk bisa menjadi orang yang mempunyai kekuatan khusus, cukup memakai baju Iron Man kita bisa terbang, menembak sinar mematikan, dan kuat! Melalui teknologi kita bisa!

Tidak seperti penampilan Hulk yang tiap tahun relatif konstan walaupun berganti-ganti warna kulit (jangan lupa isi pertanyaan di samping kiri atas di blog ini ya trims), namun wujudnya tetap sama, sedangkan Iron Man mengalami perubahan bentuk armor yang makin lama makin edun! Dari tahun ke tahun….Dari bentuk sederhana sampai dengan yang termutakhir!

Jadi teman, jika kamu ingin mengkoleksi figure, satu diantara figure yg mesti kalian pertimbangkan selain Hulk adalah Iron Man! Variasinya lumayan banyak, bentuknya gak membosankan (Hulk banyak lininya asyik ngumpulinnya tapi ya ampun…Bosan penampilan begitu-begitu saja antara hijau, abu, dan sekarang merah sigh…).

Sekadar saran :P jadi ya…Selamat hunting :D Ooouw balik ke film The Avengers, gak tahulah apa benar film ini cuma jual tokoh Hulk dan Iron Man yang dibungkus oleh tokoh Thor dengan gimmick Captain Amrica, Black Widow, dan Hawk Eye? Baiknya sih tonton ajah ya….Mudah-mudahan tulisan ini ngaco abis ehehehehe….

***Sebenarnya Hulk ada unsur propagandanya juga...Thor? Entahlah...

No comments:

Post a Comment