Wednesday, September 28, 2011

Marvel Universe Avengers Assemble At Toys R Us

Hulk Marvel Universe Avengers 
Assemble At Toys R Us.

Yaaa ampuuuun, menjual base stand, repaint, dan kemasan figure dari cetakan lama....Keren! Berharap masuk Indonesia...:D
Diambil dari cetakan figure Hulk Secret Wars, hampir gak ada bedanya kecuali warna cat. Buat saya ini bukan barang buruan kecuali kalian maniak aksesori figure. Nilai jualnya tinggi dengan base stand dan kemasannya yg oke!

Kiri: Hulk Secret Wars 3,75", kanan: 
Hulk Marvel Universe Avengers 
Assemble Toy R Us
Bila belum punya Hulk Secret Wars dan ingin membelinya ada baiknya mempertimbangkan Hulk seri ini saja...Top!

Saturasi warna hijaunya memakai pendekatan Hulk di film 2008, lebih gelap dan tua. Tampak lebih realistis dan dewasa *Halah*. Enggak tahu sampai kapan Hasbro akan terus merepaint dan menambah aksesori untuk variasi jualannya? Gak ada inovasi...Hemat biaya!

Berharap sama figure skala 6", mudah-mudahan cetakan Hulk dibuat ulang untuk keperluan skala ini, walaupun dengan teknologi sekarang Hasbro bisa saja mengambil prototype figure Hulk 3,75" lalu di blow up untuk keperluan produksi Hulk dengan skala 6". Mun heu euh kitu anjriiit! Naon bedana jeung nu bootleg!

Konsumen figure sebenarnya yaitu anak-anak umur 4 tahun mungkin 'gak bakalan rewel dengan segala trik yg dipakai Hasbro untuk menjual variasi mainannya...Tapi harus berakhir! Teknologi bisa mempermudah dan mempermurah figure 'kan? :D

Dulu tahun 80-an metode repaint dan penambahan aksesori pernah terjadi, idealnya dengan penggunaan teknologi serba 3D bisa menjadi era pencerahan dalam dunia figure :D

Di luar sana dah beredar dengan harga 19.99 dolar AS...Wueeeks kalau sampai sini bisa berapa yah? Yang jelas bisa bikin boke ehehehehe...

Marvel Universe 3.75" : Compound Hulk.
MARVEL UNIVERSE SPECIAL EDITION COMPOUND HULK FIGURE

Cetakannya diambil dari Marvel Universe: Red Hulk. Figure ini dibuat berdasarkan komik Hulk #30. Ketika Imposibleman kembali ke Bumi dia melihat pertarungan antara Hulk, Red Hulk dan Xemnu. Impossible Man menggunakan kekuatannya untuk menggabungkan kedua Hulk menjadi Compound Hulk. 

Dijual di luar sana dengan harga 11.00 dolar AS...
 
Eksklusif karena kemasannya (blister card) tanpa kemasan tersebut figure ini sangat mungkin bisa dihasilkan dari kastem Red Hulk, secara moldnya sama persis....Jadi teman, minta tolong dari yang jago kostum jika kalian kesulitan mendapatkan figure Compound Hulk ini :D.

Katanya Hulk ini mengingatkan mereka pada seri komik DC: Superman/Batman, Public Enemy, dalam komik tsb terdapat sosok robot gabungan Superman dan Batman.  Ilustratornya pun sama dengan yg mengerjakan komik Compound Hulk yaitu Ed McGuinnes...

Komik Superman/Batman, Ilustrator Ed McGuinnes, terbitan DC.


Komik Hulk, ilustrator Ed McGuinnes, terbitan MARVEL.


















Jadi penasaran iseng-iseng kalau gak pake embel-embel kata "eksklusif" seberapa besar ya harganya? Yuk kita coba lihat dengan kacamata kuda yuk...

1. Bahan: Plastik, tidak seperti logam, plastik tidak bisa di daur ulang dengan baik. Kualitasnya akan menurun bahkan menyusut...

2. Nilai guna: Selain model anatomi gambar atau hiasan figure ini bisa dijadikan apa? Hmmm...Tergantung sberapa kreatifnya dirimu :D

3. Objektifitas: Oke Hulk merupakan satu diantara brand produk yang paling terkenal dan punya nilai jual. Figure Hulk berwarna hijau mungkin masih bisa diterima khalayak banyak dengan berbagai macam latar belakang dan usia. Hulk warna hijau dan merah? Bahkan abu pun masih ada orang-orang yg masih mempertanyakan "Hulk kok abu?".

4. Intrinsik: Ukuran, sendi, paint job, mold....Bisa lebih baik jika Hasbro tidak terlalu berorientasi pada keuntungan yang besar. Akan lebih bernilai jika saja mereka memberikan mold yang berbeda di bagian wajahnya saja.

5. Moment: Dari kecil enggak ngikutin ceritanya dari komik, tahu Hulk dari film kartun yang ditayangkan di TVRI. Moment-moment spesial tentang Hulk yang ehmm...Patut diingat melalui figurenya ada dalam komiknya, versi film kartun jarang ada moment khusus. Misalnya Hulk abu, Smart Hulk, Maestro Hulk, Joe Fixit, War Hulk, End Hulk, Planet Hulk, dan King Hulk semua itu ada dalam komik dan masing-masing karakter berdasarkan moment itu dibuat figurenya.... Sejak Planet Hulk gak ngikuti cerita selanjutnya...Termasuk Compound Hulk...Ya jadi bisa di skip saja buat figure ini...:P

6. Rare: Apa mau dikata? Bukan figure Hulk sembarangan, hanya untuk fans tertentu saja....Namanya juga eksklusif....Akan membuat fans menggerutu jika ada yang mentertawakan figure ini karena warnanya yang aneh...:D

7. Kebutuhan: Termasuk klepek-klepek kalau gak beli figure dalam sebulan? Klo gak ngapain beli? Kebutuhan figure cuma buat kesenangan, kesenangan bisa di dapat dari mana saja yang kadang-kadang dan sering kali tanpa harus membeli....Misalnya dengan melihat sebagian kecil keindahan Tuhan Yang Maha Kuasa...Atau hal lebih kecil lagi lihat sampah-sampah budaya populer di internet :D, serius teman, harus mulai menyusun ulang prioritas kebutuhan primer di atas kebutuhan sekunder dan tersier.

8. Prestise: Punya Hulk warna aneh ini bisa dapat wibawa? Hadooooh....Simpan hal ini untuk sesuatu yang lebih besar dan lebih menguntungkan.

9. Obsesi: Buat perempuan saja...Percayalah mereka suka pria yang terobsesi sama mereka.

Marvel Universe 3.75" Red Hulk.
10. Ambisi: Lihat point 8 :P

11. Aktualisasi diri: Ikutan lomba dan menanglah!

12. Sentimentil: Dah terlalu gede untuk mengenang Hulk dengan warna ini :(....Daya imajinasi makin berkurang...Makin dekat ke realita...Siaaaaal!

13. Investasi: Hmmm....Spekulan bukan hanya ada dalam perdagangan minyak tanah dan sejenisnya....Turunan dari minyak pun ada! Bisnis minyak memang asoooy! Timbun, timbun, timbun, langka, jual dg harga selangit maaaaaaang :D

Above all...Entah kenapa teuteup ajah pingin figure compound sialan itu mungkin ini yang namanya faktor "r" alias faktor racun :D

Monday, September 19, 2011

Untung Tidak koleksi Statue

Baru saja ngebahas action figure sebagai bentuk berhala...Muncul isu penghancuran patung wayang di Purwakarta.

PR, Senin (Kliwon) 19 September 2011, halaman 1.

PR, Senin (Kliwon) 19 September 2011, halaman 9.

Halah...Untung enggak koleksi statue (patung) secara action figure 'kan enggak masuk katagori patung karena mempunyai artikulasi dan fungsinya jelas untuk dimainkan oleh anak kecil, bukan untuk disembah-sembah :D.

Jika ada yang memperlakukan action figure sebagai pajangan/hiasan dan komoditas jualan bagaimana ya? Ada yang mengatakan bahwa jual beli patung yang menyerupai manusia atau hewan tidak diperbolehkan.

Hmmm...Perlu dikaji lebih dalam nih, setahu saya "jaman baheula" tidak boleh diperdagangkan karena patung-patung tersebut akan diperlakukan sebagai sesembahan atau jimat. Nah sekarang 'kan patung dijual untuk berbagai tujuan komersil, diantaranya sebagai cenderamata, mainan, model, hiasan, dan bentuk-bentuk kebudayaan populer lainnya.

Lagipula masuknya ke produk seni kontemporer yang jauh dan enggak nyambung dengan nilai-nilai spritual yang hakiki. Hanya bagian kecil dari kesenangan duniawi saja.

Lepas dari berita di atas, katanya kalau punya patung hewan dan manusia sebaiknya jangan dipajang, cukup disimpan dalam lemari saja. Entahlah masih belum paham benar tentang hal ini, mungkin tergantung bagaimana cara kita memperlakukan benda tersebut, klo disembah ya jelas enggak boleh! Tapi kalau dipakai untuk kegunaan lain misalnya untuk model gambar atau kedokteran? Atau hanya sekadar mainan? Susah...Paling aman kalau mau koleksi, mending koleksi dicast mobil-mobilan saja, karena mobil bukan makhluk hidup bernyawa :D

Terserah kalian...Semua benda dibuat pasti ada manfaatnya, mudah-mudahan digunakan dalam kebaikan dan tidak disalahgunakan.

ber·ha·la n patung dewa atau sesuatu yg didewakan yg disembah dan dipuja: di daerah itu masih terdapat suku bangsa penyembah --; mem·ber·ha·la·kan memuja dan mendewakan

sem·bah n 1 pernyataan hormat dan khidmat (dinyatakan dng cara menangkupkan kedua belah tangan atau menyusun jari sepuluh, lalu mengangkatnya hingga ke bawah dagu atau dng menyentuhkan ibu jari ke hidung) mengangkat -- , menghormat dng sembah; 2 kl kata atau perkataan yg ditujukan kpd orang yg dimuliakan: demikianlah -- Hang Tuah; berdatang -- , datang seraya berkata dng hormatnya; -- simpuh hormat dng penuh takzim; -- sujud hormat dan khidmat; penghormatan; -- sungkemia melakukan -- sungkem sambil menangis di hadapan orang tuanya; ber·sem·bah v berkata dng hormat dan khidmat; sembah dan sujud:
me·nyem·bah v 1 menghormati dng mengangkat sembah: setelah - tiga kali di pintu depan, ia lalu masuk; 2 memuja (sesuatu sbg Tuhan atau dewa): - Tuhan; - berhala; - matahari; - patung; 3ki mengaku di bawah perintah; takluk: - ke Majapahit; - ke Siam; - menyimpuh berlutut seraya berdatang sembah; - panjang berdiri lalu menunduk sambil menyembah; - sujud duduk lalu membungkuk sambil menyembah;
me·nyem·bah·kan v 1 memberikan (mengunjukkan dsb) dng hormat: - seekor burung bayan kpd baginda; 2 menghidangkan (mempertunjukkan) film dsb: mereka - film tt perjuangan merebut kemerdekaan pd tahun 1945; 3 menyampaikan (permohonan, surat, pemberitahuan, dsb) dng hormat: - sepucuk surat kpd Presiden; - segala hal ihwalnya kpd Baginda; sem·bah·an n pujaan; yg disembah (dipuja);
per·sem·bah·an n 1 hadiah; pemberian (kpd orang yg terhormat): berjalan sambil menjunjung - yg terdiri atas buah-buahan; 2 pemberitahuan (dng hormat); 3 yg dihidangkan atau dipertunjukkan (spt permainan, film): film kenang-kenangan - Perusahaan Film Negara; mem·per·sem·bah·kan v menyembahkan; memberikan sbg persembahan;
pe·nyem·bah n orang yg menyembah; pemuja: - berhala; pe·nyem·bah·an n 1 proses, cara, perbuatan menyembah; 2 pemujaan 

pu·ja n upacara penghormatan kpd dewa-dewa (berhala dsb);
me·mu·ja v 1 menghormati dewa-dewa dsb dng membakar dupa, membaca mantra, dsb; 23 menjadikan sesuatu dng mantra: ia ~ anak yg tidak tahu budi itu hingga menjadi batu; memuja-muja;
me·mu·ja-mu·ja v memperdewa; sangat mencintai (menyukai): ia ~ diriku; zaman sekarang tidak sedikit orang yg terlalu ~ harta dunia;
pu·ja·an n 1 sesuatu atau orang yg dipuja(-puja); 2 sesuatu yg dipakai untuk memuja: api ~; dupa ~; tari-tarian ~; 3 hasil memuja: panah ~; ~ hati buah hati; kekasih: anakku, ~ hatiku!;
pe·mu·ja n orang yg memuja;
pe·mu·ja·an n 1 proses, cara, perbuatan memuja; 2 tempat memuja (spt kuil) 

Kutu kucing

Satu gigitan kutu kucing ajah bisa mengakibatkan iritasi kulit dengan diameter 4 cm, disertai gatal-gatal dan bintik cairan di dalam kulit, entah sampai berapa lama kalau tidak diobati, bisa berhari-hari bahkan berminggu-minggu untuk sembuh...

Unstoppable Juggernaut

Satu diantara fanart Juggernaut yang bisa ditemui di internet yang 
telah terkontaminasi penggambaran berdasarkan artwork/desain 
karakter Juggernaut versi Capcom, massive dengan bentuk helm yang
 lebih melebar :P
Kenal Juggernaut pada komik X-Men terjemahan Misurind...Tahun 90-an, lalu TVRI pernah menayangkan film X-Men cuma satu kali tayang dan waktu itu beruntung bisa nonton...Saat itu Juggernaut melawan Colossus satu diantara anggota X-Men terkuat asal Rusia!

Selanjutnya film kartun X-Men di RCTI, lalu lewat komik-komik import milik teman. Berlanjut ke artwork Juggernaut oleh para ilustrator game Capcom vs Marvel dan Capcom versus X-Men di internet, artwork inilah yg paling mengesankan karena menggambarkan wujud Juggernaut lain dari biasanya, benar2 massive!

Bentuk helm yang tadinya berbentuk peluru (lonjong) menjadi lebih melebar, solid, dan padat, proporsi Jriiit! Hampir gede segede Hulk! Tadinya gak punya musuh favorit, tapi setelah lihat juggy untuk pertama kali...Jriiit! Orang ini bisa menghajar tokoh baik-baik di dunia Marvel!

Sulit untuk mengikuti perkembangan tokoh Antagonis ini, karena seperti penjahat (ehmm) komik lainnya dia hanya muncul sekali-kali...Tetapi memang sering muncul di Dunia Marvel sebagai penjahat tangguh.

Marvel Universe 3.75": Juggernaut, mempunyai artikulasi lebih 
dibandingkan dengan Marvel Select: Juggrenaut yang 
ukurannya jauh lebih besar.
Sekilas Juggernaut

Juggernaut adalah julukan bagi orang yang bisa menyentuh batu rubi di Kuil Cyttorak. "Whosoever touches this gem shall be granted the power of the Crimson Bands of Cyttorak! Henceforth, you who read these words, shall become ... forevermore ... a human juggernaut!"

Juggernaut/Cain Marko kreasi Stan Lee dan jack Kirby, muncul pertama kali di komik X-Men #12-13 (Juli-September 1965). Mempunyai hubungan keluarga dengan pemimpin tim X-Men yaitu Professor X. Mendapat kekuatan dari batu rubi ketika Cain Marko dan saudara tirinya yaitu Charles Xavier (Proffesor X) di tempatkan di korea ketika mereka bergabung di US Army.

Marko menemukan kuil Cyttorak yang tersembunyi, di dalam kuil tersebut terdapat batu rubi yang jika disentuh oleh manusia kekuatan dari batu itu akan berpindah pada orang yang menyentuhnya. Proses tersebut terjadi di dalam gua yang menyebabkan kuil Cyttorak runtuh. Marko dianggap meninggal tertimbun reruntuhan kuil. Baru diketahui setelah pelaku penyerangan markas X-Men adalah Juggernaut alias Cain Marco.

Selama mempunyai kekuatan batu Cyttorak Juggernaut bisa mengangkat gunung mempunyai daya tahan yang kuat, mampu menahan segala macam serangan, tidak pernah lelah walaupun tanpa makan dan minum.

Sekali dia bergerak tidak ada yang mampu menghalanginya, Hulk dan anaknya Skaar pernah menghalangi dan mengarahkannya ke arah lain sehingga Juggernaut bisa terhempas. Juggernaut lemah terhadap serangan mental, untuk itu dia menggunakan helm (yang cukup ikonik dan telah menjadi ciri khas) yang bisa memblok serangan tsb. Jika dia kehilangan helmnya, dengan sekali sentuh terhadap material tertentu dia bisa menciptakan helm yang baru.

Selain musuh utama X-Men, Juggernaut pernah berseteru dengan Hulk, Thor, dan Spider-Man. Dalam aksinya Juggernaut mempunyai partner Black Tom Cassidy yang merupakan satu diantara musuh besar X-Men.

Barang koleksi

Juggernaut lumayan populer, ingat lho dia tokoh jahat, bukan tokoh jagoan yang gak punya serial komiknya sendiri! Pernah dibikin figure berbagai versi mulai yang kecil sampai sampai lumayan besar (Marvel Select) bahkan statuenya pun ada, kalau ada yang niat ngumpulin satu karakter jahat, direkomendasikan deh Juggernaut, dah banyak figure yg dah dibikin disertai dengan berbagai variant diantaranya Juggernaut tanpa atau dengan helm dan warna kostum strip dada ke perut pilihannya ada orange atau merah.

Juggernaut dari seri: Hasbro's Spider-man series 4 Juggernaut. Made by Hasbro. Ketika teman saya menawarkan..."Mo figur Juggernaut?" Wah saya senang sekali dengarnya! Tapi ketika dia bilang "...Tapi yang keluaran Hasbro...." Dunia kembali seperti semula....Tidak ada suara hingar bingar lagi semua mendadak menjadi hening, letupan kembang api tiba2 menghilang, segala jenis warna cahaya yang kerlap-kerlip tiba2 memudar...dan muh mah meh lainnya...Ternyata yang dia tawarkan bukan figur Juggernaut yang saya idam-idamkan (kaya yang hamil ajah ehehehe). Juggernaut yang saya inginkan adalah versi keluaran Toy Biz bukan keluaran Hasbro seperti tampak pada gambar di atas. Walaupun part badan dari figur tersebut diambil dari salah satu figur Hulk (klo 'gak salah Savage Hulk Deluxe) namun tampilannya jadi lebih KEREEEEN! Benar2 mengesankan UNSTOPPABLE JUGGERNAUT! Memang pernah sekali waktu, teman saya menawarkan figur Juggernaut dari Toy Biz itu, tapi waktu itu saya 'gak punya duit Arrrrghh...Siaaal! Dah gitu sekarang beredar tapi harganya selangit! Ya sebagai hiburan saja saya beli Juggernaut keluaran Hasbro ini...lagi pula 'gak terlalu jelek kok...Malah tampak lebih realistis, tapi bodinya masih kurang lebar euy....Apabila helmnya di buka dia masih memakai helm lapis kedua, mirip pelindung kepala ultimate Captain America. Penggambaran berlebihan dari Juggernaut versi komik bisa kamu temui pada figur Juggernaut keluaran Toy Biz, sedangkan penggambaran yang lebih realistis bisa kamu temui pada figur keluaran Hasbro. Terserah selera masing-masing, keduanya merupakan figur yang baik. Jadi pilih yang manapun 'gak masalah. Saya sendiri suka figur Juggernaut keluaran Toy Biz, walaupun ada yang bilang figurnya kurang stabil karena bobot dan bentuknya yang massive.

Juggernaut di Film 

Juggernaut tampil di film X-Men: The Last Stand yang diperankan oleh Vinnie Jones, di film itu Juggernaut menjadi anggota Brotherhood Alliannce army yang dipimpin oleh Magneto. Dalam versi ini Juggernaut gak ada hubungan saudara dengan Charles Xavier.

Juggernaut versi film. 

Friday, September 16, 2011

Iklan Rinso di Film The Iron Giant

Setting film ini pada tahun 1957....Ada lalu ada adegan di mana sesorang sedang baca koran di kedai makanan...Nah dalam koran itu ada iklannya....Iklan apa coba tebak? Perhatikan deh screenshoot di bawah ini untuk mengetahui jawabannya...:P

The Iron Giant
Tapi saya gak yakin itu Rinso yang sama dg Rinso di negeri kita...Butuh riset yg mendalam *halah*, soalnya visualnya gak menunjukan bahwa itu produk deterjen.

Thursday, September 15, 2011

Iklan TV

Anak: "Saya ingin menjalani hidup saya untuk sepenuhnya mutlak. Untuk membuka mata saya untuk menjadi semua yang saya bisa. Untuk perjalanan jalan tidak diambil, untuk memenuhi wajah yang tidak diketahu. Untuk merasakan angin, menyentuh bintang-bintang. Aku berjanji untuk menemukan diri sendiri.Untuk berdiri tegak dengan kebesaran. Untuk memburu dan menangkap setiap mimpi. HIDUP ADALAH PETUALANGAN"
Ibu I: "Wah anak ibu pintar ya...Bisa hapal puisi dari iklan susu apa ya lupa, pasti minum susu yang di iklan itu ya?"
Ibu II: "Ah enggak, anak saya hanya minum ASI saja kok..."

Ini versi bahasa Inggrisnya:
I want to live my life to the absolute fullest
To open my eyes to be all I can be
To travel roads not taken, to meet faces unknown
To feel the wind, to touch the stars
I promise to discover myself
To stand tall with greatness
To chase down and catch every dream
LIFE IS AN ADVENTURE
Yah setidaknya kesan itu yg bisa saya tangkap...Klo ingat iklan susu itu pasti ingat puisi tsb, anak-anak berlarian, dan background musik yang khas...Selebihnya? Blank...Gak inget merek susunya apa....

Hal stereotip yang sering digunakan untuk iklan produk laki-laki adalah penggunakan efek suara toa speaker! Geuleuh dengarnya...Hiiii, boro-boro ingin inget iklannya malah pingin nutup kuping.

Effect suara yang dihasilkan toa speaker bisa terdengar macho, tegas, dan memprovokasi. 

Atau untuk menggambarkan betapa canggih produk tersebut dikeluarkan dari parik/lab mutakhir, efek layar sentuh virtual ala Johnny Mnemonic sering dipake...Hadoooh sampai kapan sih mo begitu terus?

Ayo dong cari yang lebih kreatiiip!

Sunday, September 11, 2011

Captain America: The First Avenger

Lepas dari pretensi, tendensi, dan spekulasi *halah* terhadap film-film Hollywood, merasa sedih dan watir ketika ada orang yang berusaha menunggangi popularitas film-film adaptasi komik, misalnya Captain America dan Thor dengan opini-opini yang melecehkan, mencibir, dan sok mengkritik apa yang telah kru film lakukan terhadap film ini berdasarkan tiket yang mereka beli seharga dua puluh ribu perak!

Apa sih mereka dapat? Kredibiltas semu? Kenapa gak nonton sebagai penonton yang baik? Duduk dan nikmati apa yg telah kalian bayar dari pada nonton sambil berlagak sebagai kritikus film yang berusaha mengapresiasi seolah-olah sedang melihat satu film adiluhung nominasi Oscar?

Ah, sudahlah...Simak resensi film Captain America: The First Avenger ini di media cetak, setelah tertunda penayangannya di tanah air selama beberapa waktu karena kasus pajak, akhirnya kita bersyukur bisa melihat film-film Hollywood lagi...

Berharap Thor tayang juga, karena Incredible Hulk telah tampil tiga tahun lalu agak kagok jika Thor gak ditayangkan karena ketiga film tersebut (Incredible Hulk, Captain America, dan Thor) merupakan bagian dari skenario besar dari film Avengers 2012 nanti! Mudah-mudahan diberi kesempatan untuk melihat film ambisius tersebut kelak...:P 
 
Captain America: The First Avenger, Pikiran Rakyat, Minggu (pahing) 11 September 2011, hal 18.
 
Captain America: The First Avenger, KOMPAS, Minggu 11 September 2011, hal 15.



Update 5 Maret 2017

Hahaha, lupa tulisan di atas sampai ngomel-ngomel begitu ya? “klo ‘gak salah ada hubungannya dengan pembatasan tayangan film-film Hollywood di tanah air dan komentar-komentar miring yang seenaknya tentang film yang bersangkutan di medsos.

Dari sekian banyak film keluaran Marvel, Captain America adalah salah satu film favorit saya, karena dari sekian pesan “propaganda” yang disampaikan cuma nilai “patriotisme” saja yang berhasil “nyantol” di hati.

Abaikan saja biru, putih, dan merahnya, klise sih tapi salut ajah karena sebegitu kerasnya mereka membungkus & menjual nilai patriotisme di negerinya sendiri yang begitu plural, multirasial, serta individual banget, rasanya menjual nilai “patriotisme” memakai tokoh fiksi World War II dari komik bakal susah lakunya.

Tapi ‘gak disangka bisa untung dan balik modal dengan pendapatan dalam negeri 176 juta dolar AS dan di luar negeri 193 juta dolar AS. Dari angka tersebut film ini bisa dibilang sukses.

Sedangkan dalam Marvel Cinematic Universe film ini ada di urutan ke-13 dengan penghasilan kotor di seluruh dunia sekitar 370 juta dolar AS dengan budget 140 juta dolar AS, lumayanlah…

Mungkin karena film Captain America ini bagian dari MCU, jadi sukses atau tidak lanjutannya harus tetap dibuat untuk kesinambungan cerita. Lepas dari konsep & strategi pembuatan filmnya, sequel filmnya yaitu Captain America: Winter Soldier dan Captain America: Civil War jauh lebih sukses dari film pertama.

Wednesday, September 7, 2011

Mainan Bootleg

Dulu, saya benar-benar menyepelekan figure-figure bootleg...Tapi setelah tahu gunanya sebagai pengganti mainan asli...Ya ampun...Sekarang saya respek deh pada figure gurem itu!

Figure Bootleg Sebagai Stunman

Misalnya jika keponakan kecil kalian tercinta terlanjur melihat figure-figure di kamarmu dan ingin bermain dengannya...yaaaa...Pakai jurus ampuh dengan memberikan figure bootleg padanya...Dengan begitu figure orisinilmu bisa selamat!

Jika mereka meminta figure bootleg tersebut tinggal kasih :D. Itu sebabnya figure bootleg harus dibuat banyak, mirip, dan lebih menarik dari pada figure aslinya...Oh yang terpenting murah serta terjangkau! Karena pasti konsumen akan membeli lebih dari satu :D

Tidak harus rapih, autentik, dan presisi...Yang penting mirip... Bahkan kelebihan figure bootleg ini bukan pada artikulasinya, namun pada tambahan aksesori yang sinting dan lebay! Misalnya lampu yang bisa menyala di dadanya, aksesori berupa senjata pelontar, dan kostum yang lebih trendi ahahaha...

Kadang-kadang suka geuleuh juga kalau figure gurem atau bootleg dibuat terlalu oke! Mo kasih pinjam keponakan sayang...Karena bahan dan cetakannya yang hampir mirip dengan aslinya....Figure-figure Transformers tuh misalnya...Edun!

Istilah

Contoh mainan bootleg.
Agak saru sih membedakan istilah, bootleg, KW, palsu, rejek, dan ori...Tapi saya coba ah dengan keterbatasan pengetahuan saya menjelaskan seadanya dengan harapan ada tambahan dari teman-teman mengenai istilah-istilah tersebut...:D

Bootleg: Dalam bahasa Indonesia berarti menyelundupkan. Namun artinya jadi mengarah ke barang yang bukan asli, tidak official, atau tiruan dari figure asli.

Bisa disebut barang palsu mulai dari cetakan sampai produk jadi seluruhnya palsu, bisa sangat mirip dengan aslinya atau lebih buruk dengan tambahan-tambahan lebaaay....

Contohnya Action figure Transmutation Bumblebee, sebenarnya figur ini ingin dimasukan pada katagori palsu karena figurenya hampir mirip, tapi kalau lihat kemasannya ada upaya membedakan dengan produk asli, jadi dimasukan ke katagori bootleg saja...

Beli langsung di Borm@, tampak baik-baik saja, tapi ketika figure dikeluarkan dari blisternya ternyata ada yang patah, bahannya tipis, dan kasar.

Beda dg produk ori, ketika dicoba dimainkan KRAAAK! Patah lagi...Bingung apakah sama dengan merokok? Karena jadinya uang saya terbuang percuma...:(

Contoh mainan KW.
KW: mungkin asal katanya dari kualitas, figure ini asli keluaran pabrik, tapi ada tapinya...

Asli keluaran pabrik tapi dengan kualitas kadang-kadang jauh di bawah figure orisinal dikarenakan ada cacat minor dan mayornya *halaaah* alias gak lulus Quality Contol (QC).

Bisa juga sisa produksi dari produsen di tahap awal atau akhir. Contohnya figure Barricade yang banyak dijual di toko retail.

Saking bagusnya figure KW ini saya sampai beli dua! Dari bahan, cat, anatomi benar-benar ok!

Perbedaannya cuma gak ada stiker autobot atau decepticon ajah...Selebihnya eduuuun sama pisan dg produk officialnya!

Palsu: Tidak tulen; tidak sah; lancung (tt ijazah, surat keterangan, uang, dsb); 2 tiruan (tt gigi, kunci, dsb); 3 gadungan (tt polisi, tentara, wartawan, dsb); 4 curang; tidak jujur (tt permainan dsb); 5 sumbang (tt suara dsb); Yeaaaah copy paste dari kbbi ahahahaha...

Rejek:  Hampir sama dengan KW, namun lebih parah...Misalnya dislokasi anggota badan, salah cat, salah tempel dan lain-lain. Umumnya terjadi pada proses produksi. Barang seperti ini harusnya dimusnahkan tapi malah beredar...Cocok untuk costum heuheu...

Contoh mainan rejek.
Contohnya figure Megakick Hulk, harganya di internet lebih murah dari harga rata-rata!

Gelap mata tanpa tanya-tanya sama sellernya langsung beli ajah, karena tampilan di display tampak baik-baik saja...

Ketika barang sampai masih blom nyadar semua kelihatan baik-baik saja...Pas mo dibuka kok ada suara "koclak-koclak" saya sangka itu part aksesori tapi ternyataaaaa...

Patahan sendi lutut Hulk Buster!  Kecewa namun sedikit lega karena figure Hulknya baik-baik ajah...

Gak tahu masuk dalam katagori apa barang ini...Yang jelas saya yakin barang ini ori, defect, namun lolos QC...

Mungkin rusak pas waktu tahap pengemasan. Untuk kasus seperti ini saya berharap seller menyertakan kondisi barangnya secara jelas, untuk konsumen telitilah sebelum membeli, banyak bertanya khususnya jika kalian belanja OL.

Ori: Barang asli keluaran pabrik.

Kanibal: Salah rakitan, misalnya badan dari figure A tetapi kepala dari figure B, dan seterusnya.

Spanyol/Separuh Nyolong: Pada umumnya produsen mainan selalu melebihkan produksinya dari permintaan pemegang lisensi untuk keadaan/situasi tertentu. Figure inilah yang sering dicolong oleh oknum-oknum tertentu dan diedarkan melalui pasar gelap, figure ini bisa lengkap dan telah dikemas atau sebaliknya. Mungkin istilah bootleg sesuai untuk definisi ini....:D

Gurem/Guram: Tidak bermutu....Figure yang tidak jelas asal-usulnya, bisa karena tidak terkenal, atau diproduksi oleh produsen mainan kecil yang punya atau tidak punya lisensi terhadap barang yang diproduksinya dengan kualitas dan distribusi seadanya.

Asemka: Sering ditujukan untuk mainan tidak layak, sebenarnya Asemka adalah nama tempat atau lokasi di Jakarta yang menampung mainan dari Cina, dan mainan-mainan tidak lulus QC, dijual kardusan yang terdiri dari berbagai jenis mainan acak dengan harga murah.

Recast: Sering ditujukan pada mainan yang benar-benar mirip dengan aslinya (bahkan sampai pada bahan, title emboss produk, dan lain-lain) biasanya mainan ini mirip karena "dicetak ulang" dari master/prototype/purwa rupa/produk aslinya langsung, jadi 95% mainan ini mirip, walaupun mirip biasanya sering kurang rapih, tanpa kemasan, dan dalam beberapa kasus antara part satu dengan lainnya bahannya berbeda.

Contoh mainan counterfeits, kiri asli kanan palsu.
Counterfeits: Palsu, barang, bajakan, tiruan; Dengan sengaja membikin tiruan dari yang asli dengan/tanpa maksud menipu konsumen. Bisa juga diartikan membuat salinan (tiruan) dari yang asli atau replika palsu dari produk asli.

Mainan ini biasanya benar-benar mirip dengan vesi aslinya hampir dari segi apa pun. Bedanya cuma pada kemasan.

Contohnya yang lagi heboh sekarang adalah tiruan figure Superman 52, aslinya di produksi oleh Kotobukiya tapi ditiru abiiis oleh produsen mainan gak jelas dengan sangat baik.

Untuk sementara itu dulu...Mungkin masih banyak istilah atau sebutan kualitas dari sebuah figure yang dikenal luas oleh para pecinta figure di tanah air, silahkan menambahkan atau mengkoreksi jika salah arti...Semoga figure-figure bootleg ini bisa terus menjalankan tujuan mulianya sebagai pengganti figure asli agar selamat dari kehancuran....:D

Tips

Hati-hati beli mainan jenis ini, kualitas terutama bahannya jauh di bawah barang asli...Pernah beli mainan Transformers gurem pas dibuka dari kemasannya ternyata ada yg patah...niat mo dilem...tp biar gampang dirubah dulu dari robot ke mobil...eh pas dirubah KRAAAK...patah lagi saking ringkihnya...T_T jadi teman hati-hati yaaaaa....

Lalu masih kasus mainan Transformers karena kurang teliti...Pas dibuka dari kemasannya ternyata ada satu part yang hilang...Spion dan harga diri :D