Monday, April 30, 2012

Ilustrator Komik Gantung Diri

Sejauh ini kabar meninggal seorang ilustrator komik gak jauh dari sakit atau usia tua....Beda dengan musisi atau aktor...Sebab kematian mereka begitu variatif dan eksentrik....Rupanya Al Rio seorang komikus merubah stereotip tersebut.

Al Rio merupakan ilustrator komik yang dikenal karena gambar-gambar ceweknya yang aduhai telah meninggal dunia pada 31 Januari 2012 dengan cara gantung diri.

Al Rio lahir di Alvaro Araújo Lourenço do Rio 19 Mei 1962 dibesarkan di Fortaleza, paling Utara di Brazil, Kariernya dimulai di Rio de Janeiro, Brazil, sebagai artis 90-an untuk pelajaran bahasa Inggris setempat.

Setelah bekerja sebagai sutradara animasi di tempat yang sama, dia menjadi animator di Disney cabang Brazil yang menangani film seri kartun Aladdin.

Setelah bergabung dengan comic-centric international art agency Glass House Graphic di awal 90-an, dia mulai bekerja untuk DC Comics.

Kepandaian Al Rio dalam membuat gambar perempuan seksi dikenal melalui komik terbitan Wildstrom yang berjudul Gen 13. Karena kemampuan tersebut Al Rio banyak bekerjasama dengan berbagai penerbit komik diantaranya Marvel, Vertigo Press, Dark Horse, Chaos Comics, Avatar Press, Crossgen, Zenescope, Image, dll.

Selain ilustrator handal AL Rio dikenal sebagai orang yang baik, selain mengajar murid-murid dia juga sebagai penyumbang untuk bidang kesenian.

Al Rio meninggalkan tiga anak yaitu Rene, Adrille, dan Isabel, serta isterinya Zilda. Al Rio dimakamkan di Cemitério São João Batista, Fortaleza, Brazil.

Jadi inget komikus negeri ini....Entahlah, dengan kondisi carut marut negeri ini "uyuhan" komikus Indonesia bisa tahan banting! Bayangkan komikus sekaliber  Al Rio saja bisa gantung diri...Ya lepas dari yang melatarbelakangi tindakan tsb....

Salut dengan komikus kita yang masih bertahan, bisa dipastikan mereka punya mental juara! Berani ambil profesi sebagai komikus di negeri ini! Menghadapi gempuran luar dalam dan masih bertahan....

Hormati usaha mereka dengan cara yang baik....Dukung mereka untuk berkarya dan terus berkarya, majulah komik Indonesia!

Sumber: cdn.bleedingcool.net, berdasarkan tulisan David Campiti.

No comments:

Post a Comment