Tapi untuk kedua jenis diecast mobil "jadul" ini sungguh bikin penasaran! Karena mobil tersebut begitu familiar! Oke kedua diecast mobil jadul tersebut adalah "Taxi London" dari Matchbox dan "Ford Thunderbird '57" merah dari Majorette.
London Taxi
Matchbox: MBX Old Town-Austin London Taxi, 2011. |
Mattel mengeluarkan Austin FX London Taxi dalam seri MBX Old Town 2011, setelah gugling Taxi London itu ternyata bermacam-macam mereka menyebutnya dengan istilah "Hackney Carriage" atau kendaraan sewaan atau dikenal juga dengan "cab", "black cab", "hack", dan "London Taxi".
Sebenarnya gak hanya di Inggris saja taksi ini beroperasi di negara lain juga ada, misalnya Amerika Serikat, Kanada, Afrika Selatan, Lebanon, Bahrain, Cyprus, Israel, Singapura, dan Azerbaijan.
Merek London Taxi ini berbeda-beda tapi bentuk model desainnya hampir sama. Walaupun ada yang diproduksi dengan berbagai warna namun hitam sangat dikenali dan telah identik dengan warna Taxi London.
Ada beberapa tipe dari Taxi London ini diantaranya adalah:
Mann & Overton (sekarang LTI)
Unic
Austin London Taxicab
Austin FX3
Austin/Carbodies/LTI FX4 and Fairway
LTI, TX1, TXII, dan, TX4
London General Cab Co
Citroen
Beardmore
Nuffield Oxford Taxi
Beardmore Marks I to VII
Metrocab
MCW/Reliant/Hooper Metrocab
The Simpsons: The Regina Monologues. Jalan-jalan pake London Taxi. |
Tapi ya karena faktor keterkaitan istilah "London Taxi" yang sudah melekat dengan Inggris, jadinya...Stereotip itu terus lengkeeet sampai saat ini.
Sebagai contoh ketika keluarga Simpsons pergi ke London dalam episode 15.04 yang berjudul The Regina Monologues 2 November 2003, mereka keliling London dengan menggunakan London Taxi.
Walaupun pada serial televisi The Avengers 1961-1969 taksi ini mendapatkan peran sedikit, namun penampakannya cukup meyakinkan bahwa latar belakang tempat tsb berlokasi di Inggris.
Pada 2008 dalam film "The Day the Earth Stood Still" London Taxi muncul sebagai penanda bahwa bencana yang dihadapi dalam film tersebut sangat besar dan meluas di setiap negara termasuk Inggris yang ditandai dengan London Taxi.
Tentu saja belum lengkap jika Austin FX4 London Taxi 1975 gak muncul dalam film mata-mata asal Inggris. Taksi ini muncul di film "Octopussy" pada 1983, walaupun cuma peran kecil tapi lumayan bisa menjadi aksen yang manis.
Daaan sejumlah judul film lainnya yang gak dikenal oleh kita memakai ikon London Taxi ini sebagai penanda tempat.
Ford Thunderbird '57
Majorette: Ford Thunderbird '57. |
Ada yang ingat dengan serial televisi "Quantum Leap" yang dibintangi oleh Scott Bakula sebagai Dr Sam Beckett dan Dean Stockwell sebagai Al Calavicci yang tampil sebagai hologram dan selalu memegang mesin mirip "gimbot" bernama Ziggy? Dah gitu Al cuma bisa dilihat oleh hewan, anak kecil, dan orang dengan keterbelakangan mental?
Quantum Leap bercerita tentang ilmuwan yang melompat ke masa lalu, mengambil alih fisik seseorang pada masa lampau dan memperbaiki yang tadinya "salah" menjadi "benar". Tiap kali Dr. Bannet merasuki seseorang dia selalu berkata "Oh, boy!".
Jujur saja saya lupa! Tapi kesan dari film itu tetap ada, bingung cara mengenangnya "kumaha" karena hampir gak ditemui memorabilia yang berhubungan dengan film itu baik berupa action figure, kaos, atau yang lainnya.
Sampai suatu saat pas beli diecast Ford Thunderbird '57 produksi Majorette saya tahu ini akan menghubungkan saya dengan sesuatu...Dan ternyata benar! Jenis mobil ini pernah dipakai oleh tokoh utama dalam salah satu episodenya, tepatnya episode 4.05.
Ford Thunderbird generasi pertama dalam serial Quantum Leap. |
Tapi sangat jelas bahwa mobil itu Ford Thunderbird '57! Generasi pertama (1955-1957) dari sebelas generasi yang telah diproduksi oleh Ford Motor Company dari 1955 sampai 2005 sebagai mobil mewah pribadi.
Ya lumayanlah bisa bernostalgia mengenang masa-masa jadul melalui diecast Ford Thunderbird '57 ini hehehe...Sentimentil sih tapi bae weh! Oh iya, mobil ini juga pernah tampil selewat dalam serial CHiPs! Hayo ada yg ingat serial itu 'gak? Saya masih inget tapi versi Warkop DKI-nya ahahahahahaha....
Sumber: www.imcdb.org
No comments:
Post a Comment