Friday, April 29, 2011

Briptu Norman

Pertama kali lihat aksi lip sync Briptu Norman di televisi, pasti yg diekspos masalah pencitraan dan stereotip polisi yang kaku, tegas, dan untuk sebagian orang menakutkan. Aksi Briptu Norman berhasil merubah itu semua, citra polisi kini bisa terlihat santai, bersahabat, dan menyenangkan...

Pro dan kontra pasti ada, lepas dari itu senang sekali rasanya ketika seseorang bisa mengambil sisi positif dari fenomena yg bombastis ini. Seperti yang disampaikan oleh salah satu pembaca surat kabar dalam rubrik Surat Pembaca, bahwa hendaknya kejadian ini dimanfaatkan sebaik mungkin untuk menyampaikan pesan positif kepada masyarakat yang ingin disampaikan oleh kepolisian lewat Briptu Norman.

"PR" Rubrik Surat Pembaca 230411.

Bisa berupa kampanye yang bekerjasama dengan berbagai instansi. Atau kampanye kecil-kecilan yang dilakukan oleh pihak-pihak pendukung program yang dijalankan oleh kepolisian. Bisa individu, ormas, dan lain-lain.

Contohnya seorang desain grafis atau seseorang yag tertarik dengan desain grafis sebagai hobinya bisa membuat stiker sederhana yang ditempelkan di dashboard belakang motor dengan ilustrasi Briptu Norman dengan kata-kata himbauan yang lucu dan menghibur. Tidak banyak memakan biaya besar, namun Insya Allah manfaatnya tidak kecil.

Thursday, April 28, 2011

Aksesori Action Figure

Crossover Aksesori

Ternyata asyik juga menggabungkan aksesori dari suatu figure ke figure lainnya atau menempatkan satu figure dari seri tertentu dengan seri lainnya jadi terlihat pas dan serasi.

Misalnya Hulk Movie 2008 ditambahkan aksesori berupa tube/container dari figure Bruce Banner Hulk 2003 terlihat mantab! Hulk dari seri Marvel Showdown sedang mengangkat mobil dari seri Marvel Select She-Hulk terlihat lebih pas ukuran perbandingannya.

Kanan ke kiri: Marvel legends: Hulk Movie 2008 Hasbro dan container dari Hulk Movie 2003: Bruce Banner, Hulk Showdown dan aksesori mobil dari Marvel Select: She-Hulk, Bruce Banner dan Hulk Twist 'N Slam, Bruce Banner dan Super-Poseable Leaping Hulk.

Figure Bruce Banner cocok disandingkan dengan Figure Hulk dari seri Twist 'N Slam, seri Super-Poseable Leaping Hulk, atau seri movie 2003 lainnya. Figure tsb cocok juga disandingkan dengan figure dari seri Marvel Universe (3.75").

Mobil yang diangkat oleh figure Hulk Showdown berasal dari aksesori Marvel Select: She-Hulk, bandingkan ukuran figure She-Hulk 7,5" tsb, dengan ukuran mobil sebagai aksesorinya, ukuran mobilnya terlalu kecil, sehingga tampak kurang proporsional.

Marvel Select: She-Hulk

Kemasan Marvel Select: She-Hulk.

Jadi ingin bahas figure She-Hulk, hehehe... Figure ini didesain berdasarkan penggambaran Adi Granov, Prototype-nya sih mmg mirip, tapi ketika dijadikan produk masal...Melenceeeeeng jauh kaditu kedieu! Tapi ada lah mirip2nya....

 Kiri: Versi action figure, kanan versi cover komik, ilustrasi oleh Adi Granov.

Dibuat berdasarkan hasil polling oleh majalah Toyfare dalam rangka pembuatan figur eksklusif pertama keluaran Marvel Select.

She-Hulk mengalahkan kandidat lain yaitu Thanos, Sandman dan New X-Men Beast untuk mendapatkan posisinya sebagai figur "Summer Con Exclusive" ...

Figur ini mempunyai tinggi 7,5" atau sekitar 19 cm sama dengan figur She-Hulk keluaran Hasbro seri Blob! Lumayan lbh tinggi apabila dibandingkan dengan ukuran tinggi figur2 reguler lainnya...

Terdapat 16 titik artikulasi, yg terdiri dari sendi leher bahu, siku, pergelangan tangan, pinggang, pinggul, lutut, sepatu boot, dan pergelangan kaki...

Artikulasinya masih kurang bila dibandingkan dengan figur keluaran ToyBiz :P

Jadi 'gak bisa diposekan macem2...Yang keluaran Hasbro juga...

Bila dibandingkan dengan proporsi Shulkie keluaran Hasbro seri Blob yang komikal, proporsi She-Hulk ini cukup realistis! Cocok untuk model gambar yang ideal hehehe...

Hulk Movie 2003 Bruce Banner

Figure ini disertai aksesori berupa container berisi Hulk, Hulknya hanya dibuat sampai dada (bust) dan bisa nyala, lumayan oke lah klo dilihat dari luar container. Baru ngeuh sepanjang film Bruce Banner gak pernah memakai kaca mata, padahal di komiknya kaca mata identik sekali dengan tokoh ini.

 Hulk Movie 2003: Bruce Banner.

Bingung figure yang cocok disandingkan dg figure Bruce Banner ini dari seri Hulk Movie 2003 yg mana ya? Akhirnya setelah mendapatkan berbagai versi figure Hulk movie 2003, ternyata yang paling cocok untuk disandingkan dengan figure Bruce banner ini adalah Hulk dari seri Twist 'N Slam dan Super Poseable Leaping Hulk. Seri Hulk yang lain seperti Punching Hulk, Rapid Punch Hulk, Super Poseable Hulk with Charger, dan Rage ‘N Roar Hulk juga masih cocok-cocok sajah disandingkan dengan figure Bruce Banner :p

Makin banyak tambahan aksesori makin bagus, lama-lama jadi diorama :D , tapi menuntut banyak ruang dan uang juga :D.

Have fun!

Hulk Sm*sh Your Wallet

Pusing dengan tekanan di rumah, kantor, ato di kehidupan sosial lainnya? Ingin marah? Sampai ingin nonjok dinding sampai jebol? Coba alihkan rasa marah itu pada figure Hulk! Bisa membuat...Kantongmu jebol ehehehe...

Savage Face Off Hulk

Wuhuuuuy...Akhirnya setelah sekian lama mencari  figure Hulk ini bisa dapat. Kurang lebih setahun yang lalu figure ini sempat beredar di pasaran cukup banyak dengan harga yang sangat terjangkau...Tapi waktu itu anehnya saya gak dapat satu pun! Sempat lihat dua buah, tapi kedua2nya mempunyai cacat di jempol, gak dibeli deh.

Klo gak salah figure ini kombinasi dari Hulk seri Face Off untuk kepala dan Savage Hulk untuk badan, mari kita sebut figure ini dengan Savage Face Off Hulk :D. 

Savage Face Off hulk: Kepala dari seri Face Off, badan dari seri Savage Hulk, dulu harganya Rp 60 ribu, saya gak dapat padahal barangnya banyak lho dipasaran, lalu naik jadi Rp 80 ribu, gak dapat juga, akhirnya setelah setahun lewat saya bisa mendapatkannya dengan harga yang bisa kalian perkirakan...Itu pun dengan penuh perjuangan, setelah nemu barangnya saya mesti ngambil ke tokonya, muter-muter cari alamat tokonya pake motor sendirian....Setelah dapat, eh pulangnya kehujanan, tapi jadi berkesan dapatin figure ini ehehehe....

Walaupun rakitan figure ini bukan resmi dari produsen yang bersangkutan, tapi gak masalah saya tetap suka, Keren banget! Proporsinya mengingatkan saya pada komik Hulk yang digambar oleh Sal Buscema, lebar, besar, gahar, dan liar! Benar2 menggambarkan manusia yang menjadi monster! Bukan seorang bodybuilder berkulit hijau...:P

Hulk face off sendiri keren wujudnya, cukup ideal untuk figure Hulk yg bisa menjembatani antara bentuk manusia dan monster. Sedangkan Savage Hulk...Gak tahu mungkin karena faktor rambut di kepalanya yg pendek dan masih tertata rapih jadi terlihat kurang gahar.

Bandingkan dengan rambut di kepala Hulk Face Off, rambutnya gondrong sebagai hasil dari tranformasi dari Bruce Banner ke Hulk.

Secara keseluruhan Savage Hulk keren! Terutama badannya, namun ya itu...Badannya lebih cocok dipasangkan dengan kepala Hulk seri Face off. Mantab!

Bisa gak ya figure ini masuk dalam kategori custom-an, tapi masal...biasanya kan figure costum-an cuman satu, klo ini mah banyak...:D

Hasil kombinasi masal lainnya adalah kepala Hulk House of M (HOM) dengan badan Smart Hulk...Tp buat saya gregetnya kurang, dan kejauhan, malah bisa memberi kesan karakter baru...Bukan Hulk lagi karena sosoknya sudah terdistorsi sedemikian rupa....

 Kiri: Savage Hulk, tengah: hulk Face Off (open mouth), kanan: Savage Face Off Hulk. Figure kanan gabungan dari figure kiri dan tengah.

Hulk Famous Cover Series

Hulk Famous Cover dikeluarkan oleh produsen mainan Toy Biz tahun 1998. Kemasannya menarik, ilustrasinya keren! Sedangkan figurnya sendiri terlihat euuu...mainan sekali :D, Klo dibandingkan dengan tampilan ilustrasi di kemasannya jauh sekali bedanya. Kamu tidak bisa lihat tampilan Hulk yang gahar, seram, dan menakutkan yg digambarkan di kemasannya dalam bentuk action figure...Ada usaha untuk menampilkan sosok figure hulk sesuai dg ilustrasi covernya, mungkin karena pertimbangan tertentu akhirnya wujudnya jadi demikian.

Hulk Famous Cover Series, lihat ajah proporsi badannya, pinggangnya itu lho mana tahan, bandingkan dengan tampilan ilustrasi cover di kemasannya, rasanya figur ini kurang mewakili ilustrasi di kemasannya. Tapi untuk ukuran figure 90-an artikulasinya lumayan oke lho! Mantab! Bagaimana pun tetap suka dengan figure ini, struktur ototnya terlihat jelas dan tegas, lumayan buat contekan gambar hehehe.

Kemasannya Oke banget, mulai dari ilustrasi sampai ke teknik kemasan. Bisa jadi kemasannya punya porsi besar dalam penjualan mainan ini. mengingat wujud figurenya yang untuk ukuran zaman sekarang kurang keren :D. Terdapat croping bundar yang dilapisi plastik bening di bagian depan kemasan untuk menampilkan sosok kepala Hulk yang berada di dalamnya. Jika ingin melihat sosok Hulk secara utuh, cover depannya bisa dibuka seperti membuka jilid depan cover buku, dan jreng...Jreng...kamu bisa lihat sosok utuh figure ini namun kamu gak bisa memegangnya karena tertutup plastik bening.

Dibalik covernya ada biografi Hulk, biasalah menceritakan asal mula Bruce Banner berubah menjadi Hulk karena terkena radiasi Bom Gamma.

Bagian depan kemasan digarap abis! Logotypenya pake foil warna emas, dan dicetak embos! Benar2 jualan kemasan ahahahaha...Mantablah...Selain kemasan Famous Cover, saya suka kemasan Incredible Hulk movie 2008 seri Marvel Legends: Limited Edition Hulk Only At Target. Kemasannya gak lazim bentuknya aerodinamis, dan 40% ditutupi plastik bening yang cukup tebal figure Hulk di dalamnya terlihat jelas, asyik dilihat tanpa/dengan kemasannya tanpa harus merusak kemasannya....:P 

 Nilainya ada didesain kemasannya bukan di figurenya...Hmmm setidaknya untuk ukuran zaman sekarang.

Hulk Famous Cover Series, Face Off, dan Savage Face Off

Setelah kurang lebih delapan tahun akhirnya Toy Biz bisa merealisasikan ilustrasi yg terdapat pada cover Famous Cover lewat figure Hulk dari seri Face Off tahun 2006! Gila, menurut saya sih mirip! Bandingkan seri face off tsb dengan figure Famous Covernya sendiri keluaran tahun 1998! Jauuuh sekali! Inilah salah satu hal yang membuat industri mainan di luar sana menarik, selalu ada kemajuan yang pesat! Mulai dari sculpt, artikulasi, kemasan, teknik penjualan, dan lain-lain. Segalanya berkembang...

Boleh dikata Hulk seri Face Off merupakan reinkarnasi yg sempurna dari Hulk Famous Cover, tapi apabila dibandingkan proporsi badan Hulk Face Off dengan ilustrasi pada kemasan Famous Cover rasanya kurang pas. Memang Hulk Face Off dilihat secara keseluruhan sangat ideal...Bahkan jadi salah satu figure favoritku...Apalagi klo di tambah sendi bagian torso bawah dan atas makin mantab deh! Hulk Face Off mempunyai proporsi badan tinggi, sedangkan proporsi badan pada ilustrasi hulk di kemasan Famous Cover melebar...Jadi menurut saya perwujudan yang paling cocok untuk figure Famous Cover tahun 1998 adalah...Jreng...Jreng...Savage Face Off Hulk! Sculpt wajah, bodi, warna catnya mirip! Benar2 klop! Edunlah! Dan yang bikin saya gregetan adalah semua ini benar2 di luar dugaan...Entahlah...Ini diset sedemikian rupa ato tidak, tapi hal ini mengejutkan! 

Kiri: Ilustrasi kepala Hulk di kemasan Famous Cover series 1998, kanan atas: Kepala figure Famous Cover Series 1998, kanan bawah: Kepala figure Hulk Face Off 2006, sosok Hulk pada ilustrasi tsb dapat diwujudkan dg baik ke dalam bentuk action figure delapan tahun kemudian lewat Hulk dari seri face Off.

Bayangkan, mainan yang dirakit sedemikian rupa yang bukan resmi dari produsennya bisa mewakili bentuk ideal dari mainan terdahulu yang jauh dari penggambaran ilustrasi di kemasannya!

Entah disengaja atau tidak, yang jelas figure Savage Face Off Hulk (versi close mouth) mampu mewujudkan bentuk ideal Hulk versi yang saya bayangkan dalam bentuk action figure.

  • Figure Hulk Famous Cover termasuk ke dalam katagori Doll
  • Hulk Famous Cover dikeluarkan bersamaan dengan Hawkeye, Vision, dan Ironman, dalam lini Avengers

Wednesday, April 6, 2011

Mobil Dinas

DPRD Provinsi Jawa Barat ajukan mobil dinas Rp 2,2 miliar...

Gak jadi dimuat, tadinya biar gak kelihatan seperti brosur mo dipakai ilustrasi mobil di atas, tetapi akhirnya diputuskan pakai foto mobil sebenarnya supaya terlihat betapa mewahnya mobil wakil rakyat tsb...

Saturday, April 2, 2011

Bobotoh

Hihihi...Ini gambar pendukung tim sepak bola atau peserta kampanye partai
politik? Bebaslah tergantung kebutuhan, kalau musim kampanye partai
politik gambar di kaosnya tinggal diganti dengan logo partai,
sama saja kan?
Bobotoh adalah sebutan untuk pendukung klub sepak bola Persib Bandung. Nama ini berasal dari bahasa Sunda yang berarti orang-orang yang mendorong atau membangun semangat bagi orang lain.

Meskipun Persib memiliki kepanjangan Persatuan Sepakbola Indonesia Bandung, pendukungnya tidak sebatas dari Kota Bandung.

Bobotoh tersebar di seluruh Jabar, mulai dari Banjar, Ciamis, Tasikmalaya, Cirebon, Kuningan, Karawang, Bekasi juga yang berada di luar Provinsi Jabar, seperti Jakarta, Tangerang, dan Serang.

Cabang Bobotoh
  • Bobotoh Oriental
Bobotoh Oriental merupakan kumpulan bobotoh keturunan etnis Cina. Bobotoh Oriental dengan setia mendukung Persib baik saat Persib sedang diatas maupun sedang terpuruk. Sebagai warga Bandung yang menyukai sepakbola sangatlah wajar jika mengeskpresikannya kepada tim lokal Bandung yakni Persib.

Bobotoh Oriental berawal dari sekumpulan anak-anak SMA di salah satu SMA swasta di Bandung yang sangat menyukai Persib. Mengadakan nonton bareng Persib jika Persib bertanding merupakan salah bentuk dukungan Bobotoh Oriental kepada Persib, karena pada saat itu belum berani untuk menonton langsung ke stadion.
  • Bobotoh Singapore
Bobotoh Singapore merupakan suatu kumpulan bobotoh yang berbasis di Singapura. Berdiri pada 17 Januari 2009. Berawal dari sekumpulan warga Indonesia penggemar Persib yang tinggal di Singapura.

VIKING PERSIB CLUB

Viking Persib Club.
1985 sampai 1995 masa keemasan Persib, Persib menjuarai Liga Indonesia setelah sebelumnya tampil 3 kali berturut-turut menjadi juara dalam partai final Piala Presiden.

Totalitas Persib direspon oleh para pendukung fanatik Persib yang sering nongkrong di Tribun Selatan Stadion Siliwangi dengan membentuk kelompok pendukung Persib.

Atas dasar untuk melestarikan dan menjaga kebesaran nama Persib serta untuk menyatukan aspirasi kesamaan rasa cinta kepada Persib Bandung akhirnya pada 17 Juli 1993 dibentuklah kelompok Bobotoh dengan nama "Viking Persib Club".

Dipelopori oleh Ayi Beutik, Heru Joko, Dodi Rokhdian, Hendra Bule, dan Aris Primat di suatu rumah di jalan Kancra no. 34.

Nama Viking berasal dari suku bangsa Skandinavia, Eropa Utara yang dikenal mempunyai sifat keras, berani, gigih, solid, patriotis, berjiwa penakluk, pantang menyerah, dan senang mejelajah.

Viking Persib Club pertama kali menunjukan eksistensinya pada Liga Indonesia I, 1993 dengan slogan "Persib Sang Penakluk".

Perseteruan Viking dan The Jakmania

Menurut sumber di internet perseteruan berawal pada tahun 2000 ketika Liga Indonesia 6 berlangsung. Tapi ada yang mengatakan sejak Liga Indonesia ke-2 pun perseteruan itu telah terjadi dengan adanya insiden di stadion Menteng.

Di acara kuis edisi supporter sepak bola kuis Siapa Berani yang dihadiri Viking (Bandung), the Jakmania (Jakarta), Pasoepati (Solo), Aremania, dan ASI (Asosiasi Suporter Indonesia), pemenangnya dalah Viking karena malu dikalahkan di kotanya sendiri, ketua the Jak saat itu Ferry Indra Syarif memukul Ali seorang anggota Viking pemenang kuis, kejadian tersebut terjadi di kantin Indosiar.

Perseteruan itu terus berlanjut, pelemparan bus yang ditumpangi pemain Persib pada pertengahan 2013 untuk bertanding tuan rumah Persija di Stadion Utama Gelora Bung Karno yang dilakukan oknum suporter Persija menambah daftar panjang permusuhan antar suporter ini.

Damai itu indah!

Usaha Damai

Pada hari Jumat (11/4/2014) Bobotoh dan The Jakmania sepakat mengakhiri perseteruan yang difasilitasi Polisi. Mereka menandatangani perjanjian damai di Mapolres Bogor, Jalan Pemda Tegar Beriman, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.

Perjanjian itu berisi enam poin yang disepakati dan ditandatangan oleh Ketua Umum Viking Persib Fans Club Heru Joko dan Ketua Umum The Jakmania Larico Ranggamanoe bersama petinggi dari Polda Jabar dan Polda Metro Jaya. 6 poin itu adalah:

1. Saling menghormati antara suporter/pendukung Persib Bandung dengan suporter/pendukung Persija Jakarta, untuk tidak melakukan hal-hal yang dapat menimbulkan kebencian, konflik fisik maupun tindakan anarkis lainnya dengan cara mengendalikan seluruh pendukung demi terwujudnya suasana kondusif dalam setiap pertandingan maupun di luar pertandingan sepak bola di manapun lokasi pertandingan dilaksanakan khusus di wilayah Jawa Barat dan DKI Jakarta.

2. Menghentikan pertikaian antara suporter/pendukung Persib Bandung dan suporter/pendukung Persija Jakarta di setiap pertandingan sepak bola antara Persib bandung dan Persija Jakarta yang berlangsung di wilayah Jawa Barat maupun di DKI Jakarta serta di wilayah lainnya.

3. Melaksanakan tugas secara bersama-sama antara ketua, koordinator lapangan dan suporter/pendukung dengan aparat keamanan dalam pengamanan kegiatan pertandingan sepak bola antara Persib Bandung dengan Persija Jakarta yang melibatkan pengerahan massa/suporter dari kedua belah pihak.

4. Secara proaktif akan membantu aparat keamanan dalam memelihara dan menjaga keamanan serta ketertiban dengan mengoptimalkan koordinasi yang efektif antara suporter/pendukung Persib Bandung dengan suporter/pendukung Persija Jakarta terkait dalam pertandingan sepak bola baik antara Persib dan Persija ataupun pertandingan kesebelasan lainnya serta kegiatan lainnya.

5. Dengan islah antara suporter/pendukung Persib dan Persija kita tingkatkan hubungan silaturahmi dan persaudaraan guna meraih prestasi sepak bola Indonesia.

6. Menaati seluruh ketentuan hukum dan perundang-undangan yang berlaku, di antaranya mematuhi ketertiban berlalu lintas, apabila terjadi pelanggaran/tindak pidana yang harus diselesaikan sesuai dengan prosedur hukum, tidak akan mencampuri/mengintervensi yang dapat mengganggu proses penyidikan, penuntutan dan persidangan.